Muthia Kharisma・
14 Mei 2024
Ditengah tengah studi Psikologi, Angela Jovanca salah seorang alumnus Rudi Russel Akademie angkatan Juli 2021 memutuskan untuk melepas studinya untuk mengejar mimpinya ke Jerman. Bahkan ketika banyak orang yang mempertanyakan dan meragukan keputusannya, Angel tetap teguh mengejar mimpinya.
“Di tahun 2019 sampai 2020 saya sedang mengenyam pendidikan dengan jurusan Psikologi selama 3 semester di salah satu kampus di Bandung, tetapi selama belajar satu setengah tahun itu saya merasa jurusan ini tidak sesuai dengan minat saya, saya ragu dengan apa yang sedang saya jalani” Ia kembali mengingat kembali titik balik dari keputusan yang sudah dia pikirkan secara matang - matang.
Sebelum Angel memutuskan untuk melepas studi nya, di awal bulan November tahun 2020, ia mendapatkan informasi seminar Ausbildung yang diadakan Rudi Russel Akademie dari Orangtuanya, dari sini munculah ketertarikan Angel untuk mengetahui lebih lanjut mengenai program Ausbildung ke Jerman.
“Alasan saya memutuskan untuk ikut Ausbildung adalah karena adanya kejelasan prospek kerja setelah Program Ausbildung selesai, adanya pengalaman Kerja dengan Orang Luar negri sangat sangat menarik, dan gaji yang diperoleh sebagai fresh graduate setelah menyelesaikan program Ausbildung itu besar” papar Angel mengenai Program Ausbildung.
30 November 2020 adalah waktu dimana Angel memutuskan untuk melepas studi Psikologi nya, dan memutuskan untuk daftar Program Ausbildung untuk angkatan Juli 2021 melalui Rudi Russel Akademie. Sambil menunggu kelas Bahasa Jerman di mulai, dari sini Angel memulai belajar Bahasa Jerman secara mandiri menggunakan Aplikasi Bahasa Asing. Belajar bahasa Jerman secara mandiri ini berlangsung sejak Bulan Desember 2020 hingga Juni 2021, disini Angel menemukan passion nya dan sangat menikmati proses belajar Bahasa Jerman.
Ia pun memaparkan alasan mengambil Program Ausbildung melalui Rudi Russel Akademie adalah karena salah satu teman Angel adalah alumnus dari Rudi Russel Akademie. Dari situ Angel melihat bukti nyata bahwa Rudi Russel Akademie berhasil memberangkatkan anak anak didiknya, dan merasa bahwa Kurikulum yang dipakai Rudi Russel Akademie sangat baik sehingga Angel mampu dan mudah memahami apa yang dipelajari.
Di bulan Juli 2021, Angel memulai kelas Bahasa Jerman dari level A1 hingga B1 di Rudi Russel Akademie sampai bulan Desember 2021. Sampai akhirnya di awal Bulan Desember pun Angel mampu untuk mengikuti tes B1, bahkan ia mampu lulus semua module B1 di Goethe Institute.
Disini Pun Angel memutuskan untuk mengambil Program Ausbildung sebagai Restaurantfachfrau / waiter dengan alasan Angel sangat suka sekali bertatap muka dan berkomunikasi dengan orang baru dan bisa mendapatkan pengalaman serta pandangan berbagai orang.
Pada Bulan Januari 2022, Angel mendapatkan kontrak Ausbildung dengan mengambil Jurusan Waiter / Restaurantfachfrau di Ringhotel Siegfriedbrunnen Kota Grasellenbach, Negara Bagian Hassen. Di bulan Februari 2022, pengurusan berkas berkas dari mulai Passport, Visa, Translasi Dokumen, hingga kepengurusan Apostille dimulai, dan semua selesai di bulan Juli 2022. Hingga pada akhirnya di tanggal 5 Juni 2022 adalah tanggal sejarah untuk Angel, Angel berangkat ke Jerman untuk mengikuti program Ausbildung.
Menilik kembali dari perjalanan studinya sejauh ini, Angel bersyukur untuk dasar ilmu yang dipelajarinya di Rudi Russel Akademie. “Rudi Russel tuh lebih banyak prakteknya dibanding teori, dan yang aku suka karena diselingi sambil bermain game jadi aku ga bosen terus have fun banget pada saat belajar. Jumlah murid pun sedikit jadi bisa lebih fokus dan serasa kelas Private. Terus selama belajar aku merasa terbantu dengan adanya rangkuman soal - soal ujian B1 yang disediakan sama guru disini jadi gak clueless . Yang bikin aku ga ngerasa sendiri adalah Rudi Russel Akademie nemenin kita dari mulai belajar, dapat kontrak Ausbildung, pengurusan Visa dan pengurusan dokumen lainnya. Nah selain itu, setelah lulus B1 ada kelas tambahan Bahasa Jerman biar kita gak lupa sama Bahasanya. Dan kita juga di kasih kelas Speaking Bahasa Inggris buat modal tambahan kita di Jerman.”
Rudi russel Akademie merupakan memori spesial bagi Angel dikarenakan institusi pendidikan ini yang mempertemukan dirinya dengan teman dan sahabat - sahabatnya selama belajar bahasa Jerman. Kegemarannya mempelajari Bahasa Jerman tidak lepas dari peranan guru - guru favoritnya dan tekad kuat daei Angel sendiri.
Sebagai Alumnus dari Rudi Russel Akademie, Angel paham akan kekhawatiran tertentu yang terkadang ragu untuk maju dan memutuskan hal besar. Tapi ia sadar dengan tekad serta niat yang kuat mampu mengatasi tantangan dan mampu menjalani serta melaluinya. “Kalian ga akan rugi ikut program Ausbildung di Jerman, walaupun proses nya banyak kerikil yang harus dilewati. Yakin hasil yang didapat setimpal dengan kerja kera yang kalian lakuin. Yang terpenting jangan pernah menyerah, kalau gagal harus di coba lagi sampe berhasil”, pesannya.
Mari Leute, kita juga mampu mewujudkan mimpi kita masing-masing. Seperti kata Nelson Mandela, “It always seems impossible until it’s done.”
Sukses selalu, Angel !
Ingin mengikuti jejak Angel ? Ayo bargabung dengan program Ausbildung Rudi Rüssel Akademie!